src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js">

Gelar Rapat Rutin, DWP Lampung Utara Ingin Berkiprah Bangun Daerah

LAMPUNG UTARA, garudanusantara.id - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Lampung Utara (Lampura) menggelar rapat rutin di Aula Tapis Pemerintah Daerah (Pemda) setempat, Kamis (14/1) pagi.
Rapat yang dipimpin langsung oleh Ketua DWP Lampura Hj. Haliana Daita Lekok, S.E., M.M., tetap mengedepankan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19.

Turut hadir dalam acara tersebut, Penasehat DWP Lampura Hj. Nur Endah Sulastri Budi Utomo, S.Pd., M.M., DWP Unsur pelaksana Dinas, Kecamatan, dan Kepala Bagian di lingungan Sekretarian Daerah Kabupaten (Setdakab) Lampura.

Dalam sambutannya,  Hj. Endah  mengingatkan agar seluruh anggota DWP Lampura menyadari hahwa Dharma Wanita adalah organisasi wanita selaku pendamping ASN yang juga dapat berkiprah untuk Pemda
Untuk itu, Hj. Endah mengaku ingin menggugah dan menggaungkan kembali semangat dari segenap pengurus untuk melakukan sebuah gerakan bersama, dalam rangka mengkampanyekan kembali kebersamaan perempuan dalam mendukung suami menjalankan tugas sebagai abdi negara dan pelayan masyarakat.

Apalagi, sambung Hj. Endah saat ini terjadi rotasi ASN. Karena itulah kepada istri-istri pejabat diminta agar menyesuaikan diri dan aktif mengimplementasikan berbagai program pembangunan daerah dengan tentunya menyesuaian kondisi saat ini, untuk tetap nelakukan pencegahan penyebaran covid 19. “Tiada keberhasilan tanpa kebersamaan,” tambahnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua DWP Lampura Hj. Haliana Daita Lekok berharap dengan semangat kerja keras dan ikhlas, DWP Lampura dapat lebih baik ke depannya. Terlebih lagi mengingat adanya mutasi dan rolling pejabat, sehingga dengan digelarnya rapat hari ini bisa saling lebih mengenal dan semakin solid.

“Ke depan saya berharap tiga bulan sekali kita punya agenda mengingat covid 19. Untuk itu saya meminta setiap ada rapat DWP seluruh anggota diminta  seluruh hadir. Bila tiga kali tak hadir akan saya berikan peringatan keras. kita punya komitmen sebagai pendamping suami tentunya kita harus mendukung kerja suami,” tegasnya.

Tidak lupa juga, Hj. Haliana mengingatkan kepada seluruh anggota untuk disiplin waktu dalam setiap kegiatan. Sebab, apabila terlalu lama dalam ruangan dan berkumpul, hubungannya kembali dengan Covid 19.

“Selain itu sesuai AD/ART, kalau memakai baju dharma wanita harus ada ketentuan. Harus ada pin, tas warna hitam, sepatu hitam, cincin hanya cincin kawin dan jam tangan. Selain itu silahkan ditanggalkan dulu ya. Ini saya hanya mengingatkan untuk tujuan ke depannya lebih baik,” ujar Hj. Haliana.

Selain itu, Hj. Haliana juga mengingatkan kembali,  seluruh anggota pengurus DWP Lampura dapat memberikan contoh yang baik kepada bawahan dan tidak memaksakan kehendak. “Jangan paksakan keinginan, tapi sesuaikan kebutuhan. Karena apa ibu-ibu, nanti bapaknya yang kasihan. Jangan sampai bapaknya kita ditangkap karena untuk mengikuti keinginan kita. Sekali lagi ibu-ibu ya tugas saya cuma mengingatkan,” tandasnya. (Ken)

COMMENTS

Nama

Advertorial,68,Anambas,9,Bandung,1,Bekasi,705,Bengkulu,237,Bengkulu Selatan,37,Cikarang,70,Headline,419,Hukum,825,Humbahas,342,Jakarta,225,Jambi,217,Jawa Barat,983,Kepahiyang,1,Kepulauan Riau,8,KualaTungkal,7,Labuhanbatu Utara,14,Labura,16,Lampung,247,Lampung Utara,163,Lampura,13,Lubuklinggau,4,Medan,2085,Megapolitan,314,Meranti,12,Mukomuko,104,Musirawas,19,Nasional,2509,Nusantara,5748,Padang,2,Pagaralam,34,Pekanbaru,15,Pendidikan,9,Politik,4,Riau,224,Rohil,390,Rokan Hilir,79,Seginim,1,Sibolangit,1,Simalungun,3,sumatera Barat,3,Sumatera Selatan,34,Sumatera Utara,1841,Tanggamus,30,Tanjabbar,7,Tanjung Jabung Barat,211,Tanjungpinang,2,Tapanuli Utara,6,Taput,2,Tulang Bawang,76,Tulang Bawang Barat,28,
ltr
item
Garuda Nusantara: Gelar Rapat Rutin, DWP Lampung Utara Ingin Berkiprah Bangun Daerah
Gelar Rapat Rutin, DWP Lampung Utara Ingin Berkiprah Bangun Daerah
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjAwsNvpLYs2PsKYfLSp7uc87uhCAdqgKvFMuyCgthHgPouZiSLXFg8EkcHWf32XOCNmSo7sYPhlZOGzbczKIuqvgw4NmPROGWGl-BqGmvOCVZTI6hJAFzlbDwiv6DgiBP0BUrVS24ehYg/w640-h480/IMG-20210114-WA0014.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjAwsNvpLYs2PsKYfLSp7uc87uhCAdqgKvFMuyCgthHgPouZiSLXFg8EkcHWf32XOCNmSo7sYPhlZOGzbczKIuqvgw4NmPROGWGl-BqGmvOCVZTI6hJAFzlbDwiv6DgiBP0BUrVS24ehYg/s72-w640-c-h480/IMG-20210114-WA0014.jpg
Garuda Nusantara
http://www.garudanusantara.id/2021/01/gelar-rapat-rutin-dwp-lampung-utara.html
http://www.garudanusantara.id/
http://www.garudanusantara.id/
http://www.garudanusantara.id/2021/01/gelar-rapat-rutin-dwp-lampung-utara.html
true
9203857902923243004
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy