src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js">

Warga Keluhkan Ada Pungli di Kelurahan Sidorame Timur, Wali Kota Medan Lakukan Sidak

MEDAN, garudanusantara.id - Menindaklanjuti laporan Masyarakat terkait dugaan "pungli" di kelurahan Sidorame Timur, Dipimpin langsung Walikota Medan Bobby Nasution melakukan inspeksi mendadak di Kantor Kelurahan Sidorame Timur, Kecamatan Medan Perjuangan pada hari Jumat (23/04/2021) pagi. 

Hasilnya, Lurah Sidorame Timur Hermanto dan Kasi Pembangunan Dina Simanjuntak pun langsung dicopot dari jabatannya untuk sementara waktu sembari investigasi dari internal Pemko Medan dilakukan.

Sidak tersebut dilakukan Bobby menyusul banyaknya laporan masyarakat kepada lurah Sidorame Timur dan stafnya yang kerap meminta uang pengurusan alias melakukan pungutan liar (Pungli). “Masyarakat sudah susah kok dimintai uang lagi Pak. Bahaya loh ini. Saya tidak suka kalau begini caranya,” kata Bobby kepada Lurah.

Lurah lalu tak mengaku sembari membantah tuduhan Pungli yang dialamatkan kepadanya dan jajarannya. Maka Bobby Nasution pun mengeluarkan rekaman yang diterimanya dari masyarakat.

“Jadi bapak tidak ada Pungli, tidak ngaku? Ini saya ada rekamannya loh, kita buka ya video dan rekaman suaranya,” kata Bobby lantas menunjukkan rekaman yang menampilkan permintaan sejumlah uang kepada masyarakat yang ingin mengurus sesuatu.

“Ini jelas suara ibu juga ada, kok bilang jangan mau diatur masyarakat? Jadi siapa lagi yang mengatur kita kalau bukan masyarakat. Kita kan bekerja untuk melayani, jangan malah dikutip uang begitu, walau bahasanya seikhlas hati itu tidak benar,” lanjut Menantu Presiden Jokowi itu.

Demi memutus mata rantai Pungli di Kelurahan Sidorame Timur, Bobby langsung mencopot jabatan Lurah dan Kasi Pembangunan. “Sudah Bapak jangan jadi Lurah lagi. Ibu juga,” tegas Bobby.

Dalam hal ini, masyarakat setempat banyak mengeluh soal tarif pengurusan Surat Keterangan Usaha (SKU) yang mencapai Rp200 ribu menurut keterangan warga. “Mana mau disini kalau ngurus bayar Rp20 ribu, minimal Rp50 ribu,” ucap warga selepas Bobby beranjak dari kantor lurah tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, sejumlah masyarakat sekitar yang kebetulan sedang berada di Kantor Lurah Sidorame Timur untuk mengurus berkas juga mengutarakan hal yang senada. “Saya datang mau urus surat domisili. Pengalaman saya beberapa waktu lalu mau surat keterangan dimintai duit Rp200 ribu. Jadi saya menolak dan tak jadi mengurus,” sebut ibu yang namanya enggan disebutkan.

Terlihat saat itu Kepling 13, Reswandi Siregar yang membenarkan dugaan Pungli yang kerap terjadi di Kelurahan Sidorame Timur. Di hadapan Bobby, Reswandi membenarkan beberapa item pengurusan dimintai uang jika urusan masyarakat ingin selesai.

“Beragam Pak, ada urusan administrasi penduduk, surat domisili, SKU. Jumlah Punglinya bervariasi. Ya intinya harus ada ingot-ingotnya pak,” terang Reswandi yang lantas minta perlindungan kepada Walikota.

Bobby pun menjamin bahwa tindakan Kepling tidak salah. “Ini yang melapor langsung masyarakat. Saat ini zaman sudah maju. Saya setiap hari menerima laporan masyarakat via media sosial saya. Dan itu saya baca dan akan ditindak segera kalau merugikan masyarakat,” papar Bobby.

Lurah Sidorame Timur Hermanto pun menerima pencopotan yang dilakukan Walikota atas jabatannya. “Saya terima, dan saya mendukung program Pak Walikot untuk memajukan Kota Medan. Tapi saya tidak ada meminta kepada masyarakat. Mungkin masyarakat sudah tidak suka dengan saya,” kata Hermanto yang telah delapan tahun menjabat Lurah di Sidorame Timur.

Kepada Sekretaris Lurah, Bobby juga mengimbau agar jangan mengikuti cara-cara Lurah. “Saya tak mau dengar lagi ada pungli di sini. Dan jangan ancam-ancam Kepling,” tegas Bobby (Ly Tinambunan/red)

COMMENTS

Nama

Advertorial,68,Anambas,9,Bandung,1,Bekasi,702,Bengkulu,237,Bengkulu Selatan,37,Cikarang,70,Headline,416,Hukum,824,Humbahas,341,Jakarta,220,Jambi,211,Jawa Barat,978,Kepahiyang,1,Kepulauan Riau,8,KualaTungkal,7,Labuhanbatu Utara,14,Labura,16,Lampung,246,Lampung Utara,163,Lampura,13,Lubuklinggau,4,Medan,2085,Megapolitan,309,Meranti,12,Mukomuko,104,Musirawas,19,Nasional,2504,Nusantara,5735,Padang,2,Pagaralam,34,Pekanbaru,15,Pendidikan,9,Politik,4,Riau,224,Rohil,390,Rokan Hilir,79,Seginim,1,Sibolangit,1,Simalungun,3,sumatera Barat,3,Sumatera Selatan,34,Sumatera Utara,1840,Tanggamus,30,Tanjabbar,7,Tanjung Jabung Barat,205,Tanjungpinang,2,Tapanuli Utara,6,Taput,2,Tulang Bawang,76,Tulang Bawang Barat,28,
ltr
item
Garuda Nusantara: Warga Keluhkan Ada Pungli di Kelurahan Sidorame Timur, Wali Kota Medan Lakukan Sidak
Warga Keluhkan Ada Pungli di Kelurahan Sidorame Timur, Wali Kota Medan Lakukan Sidak
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiflrxeim4QUnzC31psUnXtFd7furRv__6e3QnHSkB5HaOEruStpXpAJoBbn_QhV1Xduju1PaWFGPfwH8eS7pgGatyqEYklxxbTcM5qwlGQxFBzAzkBQP7-QqYDxtPA9xcALSu7egRU9Ks/w640-h416/IMG-20210424-WA0017.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiflrxeim4QUnzC31psUnXtFd7furRv__6e3QnHSkB5HaOEruStpXpAJoBbn_QhV1Xduju1PaWFGPfwH8eS7pgGatyqEYklxxbTcM5qwlGQxFBzAzkBQP7-QqYDxtPA9xcALSu7egRU9Ks/s72-w640-c-h416/IMG-20210424-WA0017.jpg
Garuda Nusantara
http://www.garudanusantara.id/2021/04/warga-keluhkan-ada-pungli-di-kelurahan.html
http://www.garudanusantara.id/
http://www.garudanusantara.id/
http://www.garudanusantara.id/2021/04/warga-keluhkan-ada-pungli-di-kelurahan.html
true
9203857902923243004
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy