src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js">

KPU Mukomuko Adakan Sosialisasi Kepemiluan dan Persiapan Perekrutan Badan Adhoc

MUKOMUKO, garudanusantara.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mukomuko mengadakan sosialisasi kepemiluan dan persiapan perekrutan  Badan Adhoc pada Pemilu serentak Tahun 2024 kepada Media sekabupaten Mukomuko di Hotel Bumi Batuah, Jumat (18/11/2022).

Dalam sambutannya Ketua KPU kabupaten Mukomuko Irsyad Kamarudin. mengatakan sosialisasi Kepemiluan pada Pemilu serentak tahun 2024 ini perlu di lakukan.  dengan adanya  unsur Media sekabupaten Mukomuko ini, Irsyad berharap ada komunikasi terjalin  dengan baik demi suksesnya Pemilu 2024 yang akan datang ," Terus terang saja kami Kpu tidak mungkin bisa menjangkau secara luas sampai ke pelosok pelosok daerah ,oleh karna itulah peran Media sangat penting dalam mensosialisasikan semua program program Kpu ke depan menjelang Pemiu 2024 ini," ungkap Irsyad.

Dijelaskan Irsyad terkait teknis penganggaran dalam kerjasama dengan Media, KPU Mukomuko berjanji akan menganggarkan. untuk teknisnya diserahkan sepenuhnya kepada Anggota KPU Misbaqhul Amri yang membidangi media.

Namun Irsyad berharap kedepannya agar terjadi komunikasi yang baik antara KPU Mukomuko dengan media-media yang ada di Kabupaten Mukomuko. Terlebih lagi pada saat proses perekrutan dan sosialisasi  yang sedang berlangsung sebisa mungkin segalanya bisa didiskusikan dengan baik agar nantinya tidak  mengganggu tahapan proses Pemilu. Irsyad berharap segala tahapan demi tahapan proses Pemilu 2024 berjalan dengan baik dan kondusif.

Selanjutnya pada sesi tanya jawab, anggota KPU Mukomuko Mansur S menjelaskan perekrutan badan adhoc akan dilakukan  tanggal 20 November nanti. Namun, agak berbeda dengan tahun sebelumnya karna beberapa isu yang mana sudah di atur dalam peraturan KPU terhadap proses perekrutan anggota  badan Adhoc.

Terutama dalam pendataan tidak lagi secara manual yaitu dimana peserta mengantarkan berkasnya ke kantor KPU, namun sekarang pendaftarannya melalui aplikasi. Tes tertulis bagi calon anggota badan adhoc  PPK tidak lagi secara manual, namun akan menggunakan metode CAT.

Selanjutnya, Pemilu 2024 nanti sistem periodisasi sudah di hapus.artinya bagi anggota yang sudah menjadi panitia PPK maupun KPPS secara berturut turut sudah bisa mendaftarkan diri lagi. Hal ini terjadi atas usulan beberapa komisioner dari daerah yang mana beberapa desa terpencil dengan keterbatasan SDM. kemudian pada saat tes tertulis,peserta hanya akan membawa bukti pendaftarannya secara online.

Untuk Kabupaten Mukomuko akan dilakukan perekrutan  anggota badan adhoc  PPK di 15 kecamatan dan KPPS beserta anggota sebanyak 3 orang di masing-masing desa. Setiap amggota PPK di 15 kecamatan beranggotakan 5 orang sehingga totalnya 75 orang. Sementara untuk anggota PPS beranggotakan 3 orang di 148 desa dan 3 kelurahan totalnya 157 orang. Untuk selanjutnya, pendaftaran calon dapat anggota PPK dan PPS bisa diakses melalui website KPU Mukomuko.

Persyaratan untuk menjadi anggota PPK dan PPS, tambahnya, semua sudah tercantum dalam Undang-Undang Pemilu. Syaratnya, di antaranya Warga Negara Indonesia, berusia paling rendah 17 tahun untuk PPK dan PPS, setia kepada Pancasila sebagai dasar negara, Undang-undang Dasar Republik Indonesia 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan cita-cita proklamasi 17 Agustus 1945.dalam pendaftaran ini, bisa di akses melalui aplikasi SIKBA.

Satu lagi persyaratan usia untuk Perekrutan  anggota PPK dan PPS terutama untuk  Panitia KPPS desa/kelurahan di utamakan umur  dibawah 55 tahun. karna belajar dari pengalaman di pemilu sebelumnya, banyak anggota KPPS yang jatuh sakit .setelah dilakukan evaluasi rupanya karna faktor usianya yang sudah di atas 55 tahun.oleh karna itu untuk Pemilu 2024 di prioritaskan usia dibawah 55 tahun.

Dalam Peluncuran dan pendaftaran anggota  Badan Adhoc, Provinsi Bengkulu menjadi tuan rumah. Untuk launching Pendaftaran Melalui aplikasi SIKBA ini akan dilakukan secara serentak. Dijadwalkan anggota KPU pusat yang mana salah satunya bidang SDM, Parsadaan Harahap berasal dari Bengkulu akan hadir di Pantai Panjang.

Terpilhnya KPU Bengkulu menjadi tuah rumah dalam melaunching aplikasi ini adalah kesuksesan KPU Provinsi Bengkulu dalam penyelengaraan Pemilu tahun 2019 dimana mendapat peringkat teratas dalam menginput data tercepat. Oleh karena itu, diharapkan juga dalam Pemilu 2024 nanti Provinsi Bengkulu, khususnya Mukomuko mendapat prestasi dalam input data Pemilu. (MTH)

COMMENTS

Nama

Advertorial,68,Anambas,9,Bandung,1,Bekasi,702,Bengkulu,237,Bengkulu Selatan,37,Cikarang,70,Headline,416,Hukum,824,Humbahas,341,Jakarta,220,Jambi,211,Jawa Barat,978,Kepahiyang,1,Kepulauan Riau,8,KualaTungkal,7,Labuhanbatu Utara,14,Labura,16,Lampung,246,Lampung Utara,163,Lampura,13,Lubuklinggau,4,Medan,2085,Megapolitan,309,Meranti,12,Mukomuko,104,Musirawas,19,Nasional,2504,Nusantara,5735,Padang,2,Pagaralam,34,Pekanbaru,15,Pendidikan,9,Politik,4,Riau,224,Rohil,390,Rokan Hilir,79,Seginim,1,Sibolangit,1,Simalungun,3,sumatera Barat,3,Sumatera Selatan,34,Sumatera Utara,1840,Tanggamus,30,Tanjabbar,7,Tanjung Jabung Barat,205,Tanjungpinang,2,Tapanuli Utara,6,Taput,2,Tulang Bawang,76,Tulang Bawang Barat,28,
ltr
item
Garuda Nusantara: KPU Mukomuko Adakan Sosialisasi Kepemiluan dan Persiapan Perekrutan Badan Adhoc
KPU Mukomuko Adakan Sosialisasi Kepemiluan dan Persiapan Perekrutan Badan Adhoc
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi0XMmOFOYf9H0ymx8fmLLZJizwFzru2X292igyi4LVMTJCeO8QuLPfBnWOd-flksNs5AjTIRuoulSSG9IZ095_00eHCQZF__Z9O7tJX6ocQ3AbenkYK2mzqLbExi5Yjj7JyW-0C44PyXJcjf8fgk9fhePitLiTBkKiXVd5GT_2VXvul_Wj2VkHJQiL/w640-h288/KPUSOSIS.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi0XMmOFOYf9H0ymx8fmLLZJizwFzru2X292igyi4LVMTJCeO8QuLPfBnWOd-flksNs5AjTIRuoulSSG9IZ095_00eHCQZF__Z9O7tJX6ocQ3AbenkYK2mzqLbExi5Yjj7JyW-0C44PyXJcjf8fgk9fhePitLiTBkKiXVd5GT_2VXvul_Wj2VkHJQiL/s72-w640-c-h288/KPUSOSIS.jpg
Garuda Nusantara
http://www.garudanusantara.id/2022/11/kpu-mukomuko-adakan-sosialisasi.html
http://www.garudanusantara.id/
http://www.garudanusantara.id/
http://www.garudanusantara.id/2022/11/kpu-mukomuko-adakan-sosialisasi.html
true
9203857902923243004
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy