src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js">

Panen Perdana Kampung Bawang di Samosir Memuaskan

SAMOSIR, garudanusantara.id - Hasil komoditi pertanian di Kabupaten Samosir semakin meningkat. Komoditi bawang merah yang kembali digalakkan Dinas Ketapang dan Pertanian Kabupaten Samosir kini membuahkan hasil yang memuaskan. 

Kelompok tani lomak, Desa Gorat Pallombuan bersama Kadis Ketapang dan Pertanian Kab. Samosir, Tumiur Gultom melaksanakan panen perdana di "Kampung Bawang Merah" Desa Gorat Pallombuan, Senin (21/11). 

Panen bawang merah varietas biru Lancor yang ditanam kelompok tani Lomak diatas lahan 2,5 rante dengan bibit 40 kg, menghasilkan panen ubinan sebesar 3,4 ton. Sehingga untuk 1 ha lahan menghasilkan ubinan 30,4 ton/ha (19 kg/plot).

Bupati Samosir diwakilkan Plt. Kadis Ketahanan Pangan dan Pertanian Dr. Tumiur Gultom SP, MP menuturkan Jika berbicara mengenai Kampung bawang kita akan terbayang bawang Samosir yg dulu terkenal, tapi bawang yg kita tanam saat ini merupakan varietas lain tapi cocok untuk pertanian Samosir  dengan hasil yang baik. 

"Terima kasih kepada camat telah membantu penyediaan PH meter untuk kelompok tani, tidak lupa kita ucapkan terimakasih kepada tim Martin Manurung center yang telah memfasilitasi kegiatan kampung bawang. Tahun depan akan diberikan lagi bantuan kegiatan kampung bawang seluas 50 Ha," terang Tumiur.

Untuk itu,  bantuan akan  di prioritaskan ke sentra pertanaman bawang, sehingga dapat fokus menjadi daerah/kawasan perkampungan bawang merah seperti kecamatan Palipi dan Simanindo.

Ditambahkan, untuk tahun ini, Kementerian Pertanian mengalokasikan pemberian bibit untuk 40 ha lahan bawang merah. "Bibit ini dibantu Kementerian Pertanian atas usulan Pemkab Samosir dan disebarkan dalam 6 kecamatan dengan luas lahan 40 ha," jelas Tumiur.

Pemberian bibit tersebut dicanangkan untuk "kampung bawang merah" di Kabupaten Samosir. Mulai dari penanaman sampai panen difasilitasi kementerian, sehingga program ini sangat membantu dan membangkitkan kembali kejayaan bawang merah di Kabupaten Samosir. Dalam proses pemupukan, Tumiur menjelaskan, kelompok tani lomak menggunakan pupuk organik. 

"Terima kasih kepada berbagai pihak, termasuk kepada anggota DPR RI, Martin Manurung yang telah membantu dan berusaha untuk pengalokasian bibit bagi petani Samosir. Dengan bantuan ini, petani bawang merah dapat berkembang dan menghasilkan panen yang memuaskan," ucap Tumiur Gultom.

Keenam kecamatan kampung bawang  tersebut diantarannya Nainggolan, Simanindo, Sianjur Mulamula, Palipi, Pangururan dan Sitio-tio.

Ketua Kelompok Tani Lomak, Togar Sinaga berterima kasih kepada Kementerian Pertanian, Pemkab Samosir atas perhatian dan bantuan yang diberikan. "Atas nama Kelompok Tani dan Masyarakat kami mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Pertanian, Pemkab Samosir. Terlebih kepada Bapak Martin Manurung, terima kasih atas perhatian kepada petani," katanya saat panen

Kedepan, Togar mengharapkan agar mereka kembali dibantu, bibit dan mesin pencacah kompos untuk pengolahan pupuk organik. (Manahan/Parjo)

COMMENTS

Nama

Advertorial,68,Anambas,9,Bandung,1,Bekasi,706,Bengkulu,237,Bengkulu Selatan,37,Cikarang,70,Headline,421,Hukum,826,Humbahas,342,Jakarta,230,Jambi,217,Jawa Barat,984,Kepahiyang,1,Kepulauan Riau,8,KualaTungkal,7,Labuhanbatu Utara,14,Labura,16,Lampung,247,Lampung Utara,163,Lampura,13,Lubuklinggau,4,Medan,2085,Megapolitan,319,Meranti,12,Mukomuko,104,Musirawas,19,Nasional,2511,Nusantara,5748,Padang,2,Pagaralam,34,Pekanbaru,15,Pendidikan,9,Politik,4,Riau,224,Rohil,390,Rokan Hilir,79,Seginim,1,Sibolangit,1,Simalungun,3,sumatera Barat,3,Sumatera Selatan,34,Sumatera Utara,1841,Tanggamus,30,Tanjabbar,7,Tanjung Jabung Barat,211,Tanjungpinang,2,Tapanuli Utara,6,Taput,2,Tulang Bawang,76,Tulang Bawang Barat,28,
ltr
item
Garuda Nusantara: Panen Perdana Kampung Bawang di Samosir Memuaskan
Panen Perdana Kampung Bawang di Samosir Memuaskan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjaQ86c9SrlijHYwXc4C9Tl3zzcf-FjXidYuT4Sv0s3mPiJBXoCnvpbOfTQyL1O51ewBc0-YMFhE-eMRI5zhA9AmARq6zHs_mN5qG7mvACh8r5rOEpZcrc93m_VaS6RwoVaATudMI9mZOT0ibTg2Qk11HxnzXzng57scYvPIkq8xG742K8uG2fb52K3/w640-h426/PANENBAWANG.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjaQ86c9SrlijHYwXc4C9Tl3zzcf-FjXidYuT4Sv0s3mPiJBXoCnvpbOfTQyL1O51ewBc0-YMFhE-eMRI5zhA9AmARq6zHs_mN5qG7mvACh8r5rOEpZcrc93m_VaS6RwoVaATudMI9mZOT0ibTg2Qk11HxnzXzng57scYvPIkq8xG742K8uG2fb52K3/s72-w640-c-h426/PANENBAWANG.jpg
Garuda Nusantara
http://www.garudanusantara.id/2022/11/panen-perdana-kampung-bawang-di-samosir.html
http://www.garudanusantara.id/
http://www.garudanusantara.id/
http://www.garudanusantara.id/2022/11/panen-perdana-kampung-bawang-di-samosir.html
true
9203857902923243004
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy